Senin, 16 April 2012
Klasik, Komunitas Biola, dan Antrian Tiket Orchestra ITB
Postingan saya kali ini bukan lah tulisan yang terlalu bermanfaat tapi entah kenapa saya merasa harus menulisnya. Mungkin karena perasaan senang yang luar biasa dalam diri saya yang membuat hasrat untuk menulis ini bertambah.
Ketertarikan saya dengan dunia musik klasik bukan lah baru, tetapi saya baru menjadi pemain musik klasik (biola) sekitar 5 bulan yang lalu, itu pun intensif latihannya baru 2 bulan ini. Akhirnya saya bersama teman-teman yang tertarik ddengan alat musik biola segera membuat komunitasnya, yang baru dibentuk tanggal 1 April 2012 kemarin.
Nah, dari komunitas itu lah jaringan pertemanan saya bertambah, sampai akhirnya saya mendapatkan informasi mengenai konser orchestra yang diadakan oleh ITB Student Orchestra tanggal 21 April 2012 nanti.
Hari ini, 16 April 2012, saya datang ke ITB untuk membeli tiket pertunjukkan tersebut, ticketing dibuka jam 12.30, saya datang tepat waktu, tapi nomor urut yang saya dapatkan adalah 88. Saya masih tetap on-fire untuk mengantri meskipun yang dipanggil masih nomor 27.
Selama mengantri, saya mendapat teman bicara yaitu anak fisika ITB angkatan 2008, saya bertanya mengenai konsep komunitas dan organisasi ITB Student Orchestra disana, banyak informasi yang didapat dan bisa diaplikasikan di komunitas biola saya.
Tak terasa sudah satu jam berlalu tapi masih nomor urut 40an, semangat pun sudah mulai turun, ditambah lagi tiket untuk shift malam sudah sold out, untungnya saya sudah rencana dari awal untuk membeli tiket siang.
Terus menunggu sambil cuci mata, melihat beberapa mahasiswi ITB yang menarik perhatian saya, muka mupeng, ileran. Tiba-tiba disadarkan oleh anak fisika ITB tersebut, dia memberikan saya tiket nomor antrian 54, wow! Dia bilang dia sudah dibelikan tiket oleh temannya jadi tidak perlu mengantri lagi, dan gak pake lama saya sudah memegang tiket orchestra "Da Capo" tersebut.
Perasaan senang ini sangat jarang saya alami, I feel so YES today! Sepanjang perjalan pulang dari ITB menuju kampung Dayeuhkolot, Bandung, Saya terus tersenyum bahagia setelah mendapatkan dream ticket ini.
What a Happiness !
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
haa.. sugoi nee.. yukatta :DD
BalasHapusartinya: alhamdulillah, yah :D
BalasHapuskomunitasnya suka ngumpul dmn? bisa gabung g?
BalasHapusmantap gan infonya..
BalasHapuskeren deh..
makasih gan..